Arsitektur-Interior-Furniture

Pondasi dan Galian Tanah (4)

Pondasi setempat (foot plat) merupakan salah satu jenis pondasi yang penulis gunakan pada proyek pembangunan rumah penulis. Diantara alasan penulis menggunakan pondasi ini yakni :
  • Terdapat beban merata plat beton sebagai tempat toren air
  • Terdapat beban talang beton
  • Bentang atap yang cukup besar
  • Terdapat tiang di tengah ruang (keberadaan tiang di tengah ruang ini sebenarnya cukup mengganggu, namun penulis menambahkan sebagai penopang kuda – kuda beton di atasnya. Serta beban rangka atap yang direncanakan menggunakan kayu yang cukup berat)
  • Memperkuat pijakan pilar
galian foot plat
galian foot plat

Ukuran tapak yang digunakan penulis :
  • 80cm x 80cm (di bagian pojok bentang)
  • 100cm x 100cm (di bagian tengah bentang)
  • 100cm x 120cm (karena ada 2 lokasi foot plat yang berdekatan, sehingga penulis gabung)
Besi beton yang digunakan penulis (untuk foot plat):
  • 8mm (tulangan atas foot plat)
  • 12mm (tulangan bawah foot plat)
Kendala yang penulis alami pada proses ini, lebih banyak pada ketersediaan anggaran yang cukup besar. Untuk proses pengadaan material nya sendiri tidak terlalu banyak masalah. Jika anggaran nya cukup, maka proses pengadaan material bisa segera di atasi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pengikut

Cari Blog Ini

studio-rumah.blogspot.com - 2022. Diberdayakan oleh Blogger.