Arsitektur-Interior-Furniture

Rumah Pak Wuryanto

Kali ini saya akan bahas mengenai projek renovasi tampilan rumah. Projek ini sebenarnya sudah di publish di bilik rumah. Untuk membaca keterangan projek ini, silakan kunjungi bilikrumah.com.

Jadi pada waktu itu saya diminta klien (pak anto) untuk merubah tampilan rumahnya. Sebenarnya rumah ini terdiri dari 2 rumah RSS. Saya tebak dulu bertype 27 atau lebih. Setelah membeli 1 rumah, pak anto membeli rumah disampingnya. Kemudian tembok bagian belakang di beri lubang untuk sirkulasi. Salah satu rumah sudah ditingkat sendiri. Mungkin untuk mengatasi kebutuhan ruang, dan mungkin pada waktu itu rumah sebelahnya belum didapat.

Secara umum rumah ini seperti type-type RSS pada umumnya. Tentu saja sudah dimodifikasi dengan adanya lubang di belakang rumah, serta lantai ke-2. Langsung saja kita lihat denah kasar eksisting.

tampak depan redesain rumah pak anto.jpg

Dapat dilihat dalam gambar diatas, rumah pertama dibuat area servis (dapur, garasi). Rumah kedua dibuat area living (kamar tidur, r keluarga).

Masalah yang timbul adalah gelapnya area tengah. Hal ini terlihat jelas sekali akibat tertutupnya ruangan tengah. Serta minimnya area bukaan (void). Masalah berikutnya adalah bocor pada saat hujan maupun terang.

Dibawah ini adalah hasil redesain awal untuk rumah pak anto.

tampak depan redesain rumah pak anto.jpg

Untuk desain final nya akan di paparkan pada posting berikutnya.InsyaALLAH.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pengikut

Cari Blog Ini

studio-rumah.blogspot.com - 2022. Diberdayakan oleh Blogger.