Arsitektur-Interior-Furniture

PVC menggantikan gypsum sebagai plafond

Beberapa waktu lalu sebelum tulisan ini dibuat, jika penulis membuat gambar kerja penutup langit – langit rumah / plafond, tentu yang terlintas adalah papan gypsum. Tidak bisa dipungkiri, memang gypsum sebagai bahan penutup langit – langit di kala itu adalah suatu hal yang umum. Vendor pengerjaan khusus gypsum pun mudah ditemukan, selain tentu bisa dikerjakan sendiri oleh tenaga kontraktor bangunan pada umumnya. Diantara keunggulan gypsum yakni pada saat melakukan penambalan. Plafond gypsum yang dilubangi untuk keperluan tertentu, bisa ditutup kembali dengan bekas sambungan yang hampir tidak terlihat bekasnya.

Permukaan yang cenderung datar tanpa nat, mungkin memberikan kejenuhan dalam elemen desain ruang dalam. Guna mengatasi kejenuhan dalam bentuk plafond, muncul ide untuk menaik – turunkan permukaan plafond. Tentu konsekuensi naiknya harga pekerjaan dikesampingkan.

Beberapa waktu kemudian muncul pula bahan bangunan lain sebagai pengganti penutup langit – langit / plafond sebagai elemen rumah. Penulis pernah membuat alternatif plafond dengan menggunakan triplek yang di lapis HPL sebagai alternatif pengganti gypsum. Dikala itu penulis mendapatkan order pekerjaan pengisian interior kamar tidur dengan pelapis akhir HPL. Sehingga pekerjaan plafond yang menjadi bagian desain dibuat sekalian menggunakan triplek dengan pelapis akhir HPL. Lingkup pekerjaan yang kecil, serta kemudahan komunikasi lapangan menjadi salah satu alasan di kala itu. Meskipun sebenarnya telah ada merk plafond PVC yang hadir di kota penulis. Penulis belum memiliki cukup pengetahuan tentang plafond PVC, sehingga penggunaanya belum bisa meyakinkan penulis untuk menggunakannya.
 
Berbeda dengan saat ini, dimana PVC telah banyak dimanfaatkan sebagai bahan penutup langit – langit bangunan. Suatu kali penulis pernah mendapatkan kesempatan menggunakan plafond dengan material WPC sebagai elemen desain rumah tinggal. Dikarenakan anggaran yang membengkak, maka penulis mencoba alternatif lain pengganti WPC pada elemen desain. Diantaranya penggunaan PVC sebagai plafond. Tentu ada beberapa penyesuaian gambar mengikuti karakteristik material nya.
 
Beberapa kelebihan plafond PVC yang penulis ambil dari suatu merk plafond PVC :
  • Anti rayap dan tahan air (ini bukan kayu)
  • Tidak merambat api (ini klaim mereka)
  • Pemasangan mudah
  • Banyak motif
  • Ramah lingkungan (ini klaim mereka, penulis belum mengerti tentang ini)
contoh plafond pvc
contoh plafond pvc
 
Tentu selain kelebihan, plafond PVC juga memiliki kekurangan diantaranya (dari pengamatan penulis) :
  • Tipis
  • Tidak bisa ditambal, jadi bila membuat lubang pada bagian plafond ( misal untuk instalasi listrik, atau yang lainya), sebaikanya di rencanakan secara matang.
  • Siap – siap dengan harganya.
  • Pekerjaan memerlukan tingkat kerapiahan tinggi. Dimulai dari pemasangan rangka, jika tidak rapih, tentu hasilnya bisa terlihat dari area bawah.
contoh plafond pvc
contoh plafond pvc
 
Apakah PVC bisa menggantikan peran gypsum sebagai penutup langit – langit / plafond? Jawabanya tergantung kita sendiri, apakah ingin menggunakan PVC atau masih bertahan menggunakan papan gypsum.
 
sumber inspirasi tulisan dan gambar (dengan penyesuaian seperlunya)
http://www.sd.co.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pengikut

Cari Blog Ini

studio-rumah.blogspot.com - 2022. Diberdayakan oleh Blogger.