Arsitektur-Interior-Furniture

Menyiasati Rumah Mungil agar tetap nyaman

Judul "Menyiasati Rumah Mungil agar tetap nyaman" didapatkan dari koleksi info yang pernah saya kumpulkan beberapa waktu yang lalu. Jadi artikel berikut sedikit mengambil dari info yang sudah ada.

Dalam judul aslinya, terdapat kata - kata "bagian 1". Berarti ada bagian ke 2 nya. Namun setelah googling kembali, ternyata url yang tertera sudah tidak ada, Dengan kata lain, url yang saya simpan informasinya, sudah ditutup.

Berikut beberapa cara menyiasati rumah mungil agar tetap nyaman :

  • Gunakan warna cerah. Penggunaan warna cerah pada dinding anda akan membuat rumah terkesan luas, apalagi jika ditempatkan kaca di sisi ruangan. Kaca akan membuat pantulan bayangan yang akan membuat efek ruangan menjadi lapang. Anda bisa mendekorasi dinding dengan hiasan dinding yang sederhana, jangan meletakkan dekorasi dengan ukuran terlalu besar, yang akan menyita ruang gerak dan menjadi pusat perhatian diruang tersebut.

ruang-tamu edt.jpg

  • Gunakan sekat tidak solid atau bahkan tanpa sekat. Pembatas ruangan biasanya menggunakan dinding. Penggunaan dinding dapat membuat ruangan tertutup sehingga akan terkesan sempit dan sumpek. Alternatif pembatas ruang dapat digunakan bahan yang terbuat dari kaca riben atau kaca putih yang berkabut. Hal itu menjadikan ruangan yang satu dapat terlihat dari ruang yang ada disebelahnya. Penggunaan sekat semacam itu, tentunya tidak berlaku dikamar tidur atau pun dikamar mandi. Pembatas ruangan dapat pula tidak menggunakan sekat atau pembatas. Gunakan saja plafon atau lantai yang berbeda untuk memisahkan satu ruangan dengan ruangan yang lain.

sekat01.jpg

  • Penggunaan rak yang efisien. Anda mempunyai masalah menyimpan barang-barang kesayangan anda, tetapi anda juga tidak mau rumah menjadi terlihat penuh dan sumpek?salah satu cara adalah dengan menggunakan rak multifungsi yang ditempatkan disudut-sudut ruang kosong. Rak-rak tersebut dapat diletakkan misalnya di bawah tangga. Bahkan, rak juga dapat digunakan sebagai sekat pemisah antar ruangan. Jadi selain barang-barang anda dapat terlihat rapi, ruangan juga akan tampak lebih luas. Alternatif lain yaitu menggunakan rak tanam atau rak gantung. Maksud dari rak tanam yaitu, ruangan khusus yang dibuat pada dinding dengan melubanginya. Sedangkan rak gantung merupakan rak yang tidak mempunyai kaki, bisa diletakkan diatas dinding-dinding atas yang tidak terpakai. Rak juga dapat dibuat dibawah tempat tidur atau dibawah meja keluarga. Usahakan rak dapat menyimpan barang anda agar tidak mudah berjamur dan mudah untuk dibersihkan.

rak bawah tangga edt.jpg

Demikian, semoga bermanfaat.

Pustaka :

  1. home***** dengan perubahan seperlunya
  2. Gambar (propertykita.com, properti.kompas.com, rudydewanto.com) dengan perubahan seperlunya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pengikut

Cari Blog Ini

studio-rumah.blogspot.com - 2022. Diberdayakan oleh Blogger.