Arsitektur-Interior-Furniture

Sapphire Residence Purwokerto

Perumahan berikutnya adalah Sapphire Residence. Karena saya sendiri belum pernah masuk ke sana, keterangan berikut sebagian besar diambil dari sumber lain.

gerbang saphire.jpg

Terletak pada lokasi strategis yang masih hijau (setidaknya saat ini), terdapat pemandangan sungai alam dari daerah wisata Baturraden. Berdampingan dengan Unsoed (Jalan Jaelani) dan ke selatan, Jalan Senopati (Arah UMP). Perumahan ini memiliki beragam type. Spesifikasi teknis berdasarkan informasi yang didapat adalah sebagai berikut :

Pondasi

Pondasi Batu Kali

Dinding

Batu bata merah di plester aci. Dicat

Lantai

Keramik 30×30

Atap

Rangka Baja Ringan. Genteng Beton

Km/Wc

Keramik Closet Jongkok

Kusen

Kayu Kalimantan

Pintu

Kayu Panil

Jendela

Kaca

Plafond

Eternit Discompound. List Gypsum

Air

PDAM

Listrik

900 W s/d 1300 W

Dari spesifikasi diatas serta beberapa type rumah, agaknya segmen pasar perumahan ini diperuntukan untuk semua kalangan ekonomi.

lokasi saphire.jpg

Lokasi Perumahan

Untuk lebih jelasnya, bisa ditanyakan langsung ke kantor pemasaran yang terletak di Jalan Komisaris Bambang Suprapto No 72, Purwokerto.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pengikut

Cari Blog Ini

studio-rumah.blogspot.com - 2022. Diberdayakan oleh Blogger.